Welcome to my Mind

aku adalah apa, bukan aku adalah siapa, aku dalam diri bingkai 3 jiwa, aku adalah aku, menyandang baluran puja dari cela aku adalah aku, yang jujur, yang terkabut luka, aku adalah aku, yang tertulis, dari suratan cinta, terpelanting nista, lalu aku tanya apa??? bukan tanya siapa, bukan pula mengapa aku bertanya, seperti adanya aku tak pernah tahu, apa aku adalah apa, maka kepala berada di telapak kaki, menyangga raga... aku adalah apa???

Jumat, 29 Oktober 2010

"evolusi bencana"


















bencana bukanlah kesdihan
melainkan pesta harapan para bangsawan


bencana bukan pula kekurangan
namun peluang pembuncit perut bandit elit


bencana bukan tangisan
namun air mata kemunafikan
yang dipaksa leleh
dari mata dasamuka


bencana adalah anugrah
peluang bagi birokrat
yang menjelma malaikat


vanera el_arj
_30'10'10_
और अधिक पढ़ें...

"Segenggam Keyakinan"



mata tlah pedih
sayup letih bersenggama
malam hanya setubuhan
tiada jarak jika mengerti

hati tlah kecut menandang setiap rindu
detik tlah menentukan
getar jantung hanya menyeru nama

ruh tlah biru
membiru
menguap dalan kepulan
mantra

nyawa tlah sirna
malaikat merangkak
gerayangi tubuh

tersisa
tiadalah rupa dan apa
hanya segenggam keyakinan
bahwa Asma-NYa
menggelora masa

Vanera el_arj
_07;36
_30'10'10
__pinggir sungai prupuk
और अधिक पढ़ें...

Minggu, 24 Oktober 2010

" Sirnaku "


kutantang badai

mencabut nyawaku...

ku panggil petir

membakar ruhku


ku gandeng bayu

menuntunku

naik melintasi tingkatan

langit-Mu...


tapi.......

semuanya

tak pernah ada yang mampu...


hanya aku sendiri terkapar

sirnaku




Vanera el_arj
241010
और अधिक पढ़ें...

" jika boleh memilih "

jika boleh memilih... ??
kuingin hidup tinggal hari ini

biarlah !!!!
dosa tak terhingga

lebih baik
tak pernah berharap
hidup lebih lama

cukup kesejatian!



muak!!!
beban se'akan sakral
-perberhalaan

muak !!!
ingin pergi
bersama angin
merendra badai

tak pernah kembali
tak pernah pergi
hanya hidup
mati dalam sujud


vanera el_arj
241010

और अधिक पढ़ें...

Selasa, 19 Oktober 2010

"punama"






और अधिक पढ़ें...

"purnama"


और अधिक पढ़ें...

Minggu, 17 Oktober 2010

"meee"



और अधिक पढ़ें...

"mee"

और अधिक पढ़ें...

"meeeeeeeee"


और अधिक पढ़ें...

Sabtu, 16 Oktober 2010

"Tetap Percaya"




aku percaya
aku berjalan
walau tertatih jiwa
kala senja akan datang menjelang
kala siang tlah hilang dan tenggelam
meski rapuh melepuh setiap raga
sekuat mungkin kan teguhkan
mata menatap hanya untuk puncak
biarkan hanya menjadi emas setiap langkah
sebab
tertanam bulat
ketulusan hati pada mimpi
kala habis langkah
biar hanya nada yang bersendawa
menikmati sisa luka
yang ternama syurga


Vanera el_arj
16-10-10
और अधिक पढ़ें...

Senin, 11 Oktober 2010

"berpijak pada purnama"



setelah letih
berjalan tanpa arah tujuan

kupijakkan semua jiwa
semua prahara
dan semua apapun yang ada
di dalam diriku
kupasrahkan pada cedah purnama

meski sendiri
tabir senyuman selalu bersinar

tak peduli harga diri
bagiku tetesan bening alam
semulia jabang bayi

vanera el_arj
11-10-10

और अधिक पढ़ें...

Sabtu, 09 Oktober 2010

"karena engkau"

yang kutemui

dengan mata dhohirku

wahai kekasih,,
disini

dan dimanapun

aku berpijak,
semua hanya melenakan praharaku,,
aku terlupa
namun seiring

ketika pedih datang ku ucap syukur

karena Engkau

masih selalu setia memelukku
dengan manis

sayang-Mu...


vanera el_arj
17 September jam 8:07 ·
और अधिक पढ़ें...

Jumat, 08 Oktober 2010

"Tiga diri dalam diriku"


Diatas pundakku...
hidupku!

Didalam dadaku....
mengalir deras,
mendidih,
membeku,
dan berhenti,
Darahku!

Dibawah telapak kakiku
jiwaku!

Vanera el_arj
kalibeber, 2007
और अधिक पढ़ें...

Rabu, 06 Oktober 2010

"kau datangi mimpiku"



kau datang lagi,khusuk...
dalam malam bagiku terlampau gersang
hati dan fikiran tlah hampa
tanpa kabar
terbiasa terbawa angin menyusur
lekuk rongga jiwa..
tentangmu
manismu semikan rasa kembali
senyum tanpa ragu
sekitar tubuhmu tlah tebarkan melati
aura yang dulu selalu ku kenal...
tak letih namun tulus
aku gemetar diterpa lesatan matamu
yang sekian lama tak ku lihat
namun sekian lama ku rasakan selalu menatapku
kini
kau kembali lagi
dengan semburat kasih terdalam
dan aku
bodoh dalam tafsirku
kau datang dalam wujud abadimu
dalam bibirmu, madu dan arak tersimpan
dalam dirimu tak pernah terjangkau
seperti apa keindahan sebenar keindahan
kini waktu tlah bergulir dalam pagi,,,,
dan kau tak bersamaku lagi
namun pesanmu
tinggalkan isyarat
terbangun altar cinta
dalam baluran cahaya
tak terbatas............

Vanera el_arj
06-10-10
और अधिक पढ़ें...

Selasa, 05 Oktober 2010

"vandenburg"


Add caption
और अधिक पढ़ें...

Minggu, 03 Oktober 2010

"tanpa bening munajat"


satu hal selalu ingin
ku mengerti
kupahami...
ketika
hidup ini menjadi kehidupan,
kehidupan
seperti apakah yang musti kujalani.

sering lembayung pagi tertawai aku
ketika surya
mulai meretas cahaya...
kumuh jiwa tanpa intuisi
butakan mata dari segala peka

ketika raga mencoba mengayuh
arungi jengkal demi jengkal

senja yang berganti
luka kembali tercipta
seperti karang asa yang tiba2 runtuh
sebagai duka

sesaat senja bersua
bersama damai setiap jiwa
aku kembali tenggelam
seperti dalam damaiku meronta

hingga kembali pagi
dimeja hanya ada sarapan usang
dengan gelas kering
tanpa sisa tetes bening
munajat bersama malam


Vanera el_arj
031010
और अधिक पढ़ें...