Rabu, 18 Agustus 2010

"Di suatu pagi" (aku rindu Kau!!!)"

bisakah aku bermimpi...?
seperti mereka
yang rambutnya terselubung
dibawah lembaran sutra?
seperti laki-laki
yang kesetiap harinya
hanya menjelajah kalam- kalam kekasih?
seperti mereka
yang mulutnya terbalut santun?
atau.....
seperti mereka
yang menyimpan hatinya
ditempurung karang di dalamnya lautan?
sedangkan serbuk- serbuk tanah
yang membentuk diriku
masih selalu aktrab
dengan pesakitan.........
tak berujung...
atau bisakah?
aku dapati sebentuk peri
atau bidadari
mendatangiku tulus
memberikan mutiara hatinya
sebagai penawar pesakitanku?
atau ...?
mungkin memanglah aku
telah tercipta boneka karya
yang musti hidup pada lumpur anyir..?

semilir sejuk belaian pagi
menghanyutkanku
pada sembarang lembah
anasir dan intuisi.........
sekian ribu tanya berdesak..
satu persatu dari mereka
memenuhi gamang otak
dan naluriku...
sekian detik...
sekian menit...
sekian jam...
sekian hari...
minggu...
bulan....
tahun!
bertahun tahun...
dan sekian yang lainnya....
dari mereka asyik disana!
hinnga aku jenuh

sedikit- demi sedikit
kala ku terdiam
memasuki kehampaan khusyuk ruhku
Kau datang
selalu menawarkan kerinduan
padaku begitu pekat...
namun....
aku masih tak mampu
memenuhi panggilan rindu-Mu
yang agung,,,,
aku........
(menangis)
geletar hati yang teramat dahsyat
memuntahkan lahar bening hambar
mataku.......
berkaca!
nanar!!!
lalu kusebut-sebut nama-Mu
semampu ku bisa
dan...
kurapal bait-bait rinduku
seakan ceracau para jadzab yang kalap
aku rindu Kau...........................................
aku rindu Kau............................
aku rindu Kau...................
aku rindu Kau.......................................
aku rindu Kau...............
aku rindu Kau
aku rindu Kau............
aku rindu Kau
aku rindu Kau
AKU RINDU KAU!!!

vanera el_arj
Ngebrak , 19 agustus 2010
09;09

Tidak ada komentar: